Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

Berita Gembira bagi Muslimah yang Sakit


Oleh: LSA Ar Royan

Hari yang padat,tugas segudang belum kelar, mana smua deadline besok pagi…eh… si manis “demam tinggi” plus si migrain datang di malam hari, belum lagi ditambah rasa nyeri yang mengantar “tamu setia kita” Hwaa!!! Klo saat itu iman kita baru kendor.. dijamin 99,9999% bisa stress berat bahkan sampai mencucurkan air mata deras, dan juga sebaliknya, bila kita menyikapi musibah sakit ini dengan bijak maka sebuah hadiah istimewa nan indah kan datang … Koq bisa???

Rosululloh sholallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “ Tiada seorang muslim tertimpa musibah baik itu sakit atau lainnya kecuali Alloh menghapus kesalahan-kesalahannya sebagaimana pohon menjatuhkan daunya”(HR. Bukhori dan Muslim). Dalam riwayat lain Rosululloh sholallahu ‘alaihi wasallam berkata,” Tiadalah ada seorang mukmin tertimpa keletihan, kelelahan, kesakitan dan kesusahan sampai duka yang membuatnya sedih, kecuali Alloh menghapus dengannya kesalahan-kesalahannya”(HR. Bukhori dan Muslim)

Tuh kan, meski sakit badan lemes, kita wajib bersyukur, bersyukur karena Alloh berkenan menghapuskan dosa-dosa kita dengan adanya ujian tersebut ditambah lagi pahala yang berbanding lurus dengan parahnya sakit kita. Memang sulit, tapi bukan berarti mustahil,,,asal kita niat… semua ada jalannya… ini nih diantara sikap yang musti kita ambil
  • Kita harus yakin klo semua ujian di dunia ini kehendak Alloh yang tidak akan pernah lewat dari batas kemampuan kita.
  • Yakin juga kalo hidup di dunia ini pasti mendapat cobaan yang wajib kita jalani untuk menentukan nasib di akhirat yang kekal nanti
  • Tidak menyesal terhadap segala sesuatu yang telah menimpanya,menahan lisan dari berkeluh kesah, badan dari maksiat dan menahan hati untuk tidak merasa kesal terhadap ketentuan Alloh.
  • And The last but not least, berusaha untuk sembuh, misal dengan minum obat, meski hadiah yang didapat begitu istimewa, kita tentunya tetep nggak mau sakit terus-terusan kan, sehingga pekerjaan dan amanah jadi terbengkalai??
Kalo begitu berarti tak selamanya sakit itu menjadi bagian yang paling menyedihkan dari hidup kita. Karena bisa saja dengan sakit itu kita jadi lebih bisa menghargai nikmatnya sehat. Ato barangkali buat kita-kita yang hiperbolis, eh.. maksudnya hiperaktif alias punya segudang agenda tiap harinya bisa dapet waktu istirahat manakala sakit menyambangi kita. Kan lumayan tuh, syaraf-syaraf bisa berelaksasi sementara waktu setelah sebelumnya selalu menegang dan mengencang akibat terlalu banyaknya aktifitas kita. So, merasakan nikmat di saat sakit merupakan anugerah yang tidak semua orang dapat merasakannya! Keep smiling sista!!
[zul]

0 komentar:

Posting Komentar

Silakan ber-koment-ria di sini! :)

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates